loading...
loading...
Belakangan ini, di sosial media lagi heboh sebuah postingan seorang netizen yang mendadak jadi viral. Di dalam foto milik akun facebook bernama Tyas Palar itu terlihat gambaran sebuah meja yang penuh dengan peralatan bekas makan yang berantakan.
Lewat postingannya ini, Tyas menceritakan pengalamanannya di restoran Bandara Haneda, Tokyo. Dia dan ibunya bertemu dengan sekelompok turis asal Indonesia yang sedang makan di restoran yang sama, namun mereka malah pergi meninggalkan meja kotor begitu saja.
Padahal, di luar negeri itu setiap orang dibiasakan untuk membuang sampah bekas makan dan mengembalikan baki serta alas makan ke tempatnya. Tyas sangat menyayangkan perilaku para turis Indonesia ini.
Postingan ini mendadak langsung menjadi viral di sosial media dan mengundang banyak respon dari netizen lainnya. Banyak orang yang merasa geram dengan perilaku turis Indonesia tersebut. Mereka mengeluhkan gak semestinya turis mengira semua tempat itu seperti Indonesia, sehingga membuat malu di negeri orang lain.
Kalau menurut cerpen, ini tidak bisa disalahkan orangnya sih, karena di Indonesia kita punya kebiasaan seperti ini, sehingga kadangkala kita tidak mengetahui kalau ada peraturan serta budaya yang berbeda di negeri tetangga. Kalau menurut sobat cerpen sendiri gimana?
Sumber : coconut
loading...